Ngeri, Bidan Tarik Paksa Bayi Lahir Hingga Kepala Terputus

Seorang wanita bernama Lilian Musazi mengaku bahwa bidan yang membantu proses persalinannya, menarik kaki bayi saat kepalanya masih di dalam rahim. Insiden tragis ini terjadi di Bulumbi Health Center III. Dikutip dari laman Daily Star, Lilian mengalami proses sungsang, di mana kaki bayinya lahir terlebih dahulu. Sementara, bidan yang bertugas itu merawatnya sepekan sebelum persalinan dilakukan.
Saat menemui kasus sungsang, dokter biasanya akan segera melakukan persalinan sesar, yang mana dirasa lebih aman dibanding melahirkan normal melalui vagina. Tetapi, bidan yang tak disebutkan namanya itu malah menyuruh Lilian untuk tetap mengejan meski sang bayi tetap tak kunjung lahir.

"Dia memasukan tangannya, menarik dan mulai memaksa bayi keluar. Lalu, dia meminta untuk dipanggilkan perawat lebih tua. Lalu perawat itu mulai mendorong (perut) sementara bidan itu memaksa menarik bayi dan bayi itu lahir tapi ada lubang besar menganga," kisahnya.

Laporan dari Uganda menyatakan bahwa kepala bayi itu terputus saat proses persalinan. Padahal menurut sang ibu, ia tahu bayinya hidup dan selamat saat kakinya keluar dan menendang.
.
"Saat bayi itu baru keluar setengah badan, perawat malah terus mendorong dan di proses persalinan itu, bayinya meninggal. Anak itu meninggal dengan tragis. Pemerintah harus melatih orang-orang ini," ungkap suami Lilian. Saat ini, kasus itu masih ditelusùri dengan mewawancarai bidan dan pihak terkait lainnya. Tubuh bayi mungil itu pun juga sudah disemayamkan.

Sumber: viva .co.id
Related Posts

0 Response to "Ngeri, Bidan Tarik Paksa Bayi Lahir Hingga Kepala Terputus"

Post a Comment

iklan Google