Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Garut saat ini masih berada di peringkat ketiga terbawah


Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Garut saat ini masih berada di peringkat ketiga terbawah atau rangking 25 dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat.

"Dari dulu memang berada di posisi segitu," kata Wakil Bupati Garut Helmi Budiman dikutip dari kabar-priangan.com, Jumat, (17/6/2022).

Helmi mengungkapkan, sejak dari dulu IPM Garut memang belum ada kenaikan yang signifikan.

Meski demikian, ujar dia, di masa kepemimpinan Bupati Rudy Gunawan bersama dirinya ada kenaikan IPM dari semula posisi ke 26, sekarang menjadi ke 25.

Terkait IPM, ia menyampaikan yang terpenting bukanlah urutannya, melainkan berapa kenaikan IPM itu sendiri.

Berdasarkan keterangan dari Badan Pusat Statistik (BPS), IPM menjelaskan bagaimana penduduk dapat mengakses hasil pembangunan dalam memperoleh pendapatan, kesehatan, pendidikan, dan sebagainya.

IPM menjadi indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup masyarakat di suatu wilayah atau negara.

#garut #infogarut
Related Posts

0 Response to "Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Garut saat ini masih berada di peringkat ketiga terbawah"

Post a Comment

iklan Google