Pemkab Garut mulai Senin 30 Maret 2020 besok sudah memberlakukan lockdown. Pemkab Garut juga kian mengintensifkan pengawasan terhadap pemudik yang sudah mulai berdatangan dengan jumlah ribuan orang.
Akan segera diberlakukannya lockdown di Kabupaten Garut diungkapkan Bupati Garut, Rudy Gunawan. Menurutnya pemberlakuan lockdown akan dilakukan secara bertahap mulai Senin 30 Maret 2020. "Ya, mulai besok kita akan berlakukan lockdown di Garut tapi secara bertahap atau semacam karantina terbatas. Hal ini sebagai langkah antisipasi untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata Rudy, Minggu 29 Maret 2020.
Dikatakannya, untuk lebih memastikan pemberlakuan lockdown di Garut, Minggu malam nanti seluruh unsur Muspida akan menggelar rapat. Tak hanya masalah pemberlakuan lockdown, dalam rapat juga akan dibahas berbagai permasalahan lainnya seputar antisipasi pencegahan Covid-19.
Meski saat ini di Garut belum ditemukan kasus positif Covid-19, Tutur Rudy, akan tetapi jumlah ODP dan PDP terus bertambah. Belum lagi kondisi Garut yang saat ini telah terkepung daerah zona merah sehingga hal ini juga jadi pertimbangan diberlakukannya lockdown.
Bupati juga meminta kepada para camat, kades, ketua RW dan ketua RT untuk lebih proaktif melakukan pendataan terhadap warga yang datang dari daerah lain. Karena menurutnya saat ini banyak sekali warga Garut yang tinggal di kota lain yang memutuskan untuk pulang kampung atau mudik.
sumber :
https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-01357822/kabupaten-garut-lockdown-mulai-senin-30-maret-2020-ini-imbauan-pemkab
Akan segera diberlakukannya lockdown di Kabupaten Garut diungkapkan Bupati Garut, Rudy Gunawan. Menurutnya pemberlakuan lockdown akan dilakukan secara bertahap mulai Senin 30 Maret 2020. "Ya, mulai besok kita akan berlakukan lockdown di Garut tapi secara bertahap atau semacam karantina terbatas. Hal ini sebagai langkah antisipasi untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata Rudy, Minggu 29 Maret 2020.
Dikatakannya, untuk lebih memastikan pemberlakuan lockdown di Garut, Minggu malam nanti seluruh unsur Muspida akan menggelar rapat. Tak hanya masalah pemberlakuan lockdown, dalam rapat juga akan dibahas berbagai permasalahan lainnya seputar antisipasi pencegahan Covid-19.
Meski saat ini di Garut belum ditemukan kasus positif Covid-19, Tutur Rudy, akan tetapi jumlah ODP dan PDP terus bertambah. Belum lagi kondisi Garut yang saat ini telah terkepung daerah zona merah sehingga hal ini juga jadi pertimbangan diberlakukannya lockdown.
sumber :
https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-01357822/kabupaten-garut-lockdown-mulai-senin-30-maret-2020-ini-imbauan-pemkab
0 Response to "Tonton Video Penting Kabupaten Garut Lockdown, Ini Imbauan Pemkab ."
Post a Comment