Destinasi Wisata Air Irigasi Talangseng Margawati Diresmikan Bupati Garut

Saluran irigasi Talangseng jadi objek wisata baru di Kabupaten Garut. Talangseng kini sudah terbuka dikunjungi masyarakat umum. Objek wisata Talangseng baru-baru ini diresmikan Bupati Garut Rudy Gunawan. Objek wisata ini bisa jadi alternatif tempat liburan baru bagi para pelancong yang bosan dengan wisata di Garut sebelumnya.

Talangseng terletak di Kampung Ciburuy, Desa Margawati, Kecamatan Garut Kota. Talangseng diakses sekira 10 menit dari pusat perkotaan Garut menuju selatan menggunakan kendaraan bermotor. Bupati Rudy menyebut, Talangseng punya banyak keunggulan yang menjadi daya tarik.

"Udara sejuk, pemandangannya sangat indah," kata Rudy Senin (6/7/2020).

Udara khas pedesaan dan pemandangan hamparan sawah yang hijau menjadi daya tarik utama di objek wisata ini. Di Talangseng, wisatawan bisa bermain seluncuran air sembari menikmati pemandangan.

Dari ratusan beberapa kilometer panjang irigasi, hanya sekitar 100an meter saja yang dimanfaatkan sebagai lokasi wisata. Spot-spot Instagramable juga tersedia dan tak kalah dengan objek wisata alam lain.

Rudy menjelaskan, dibukanya Talangseng jadi objek wisata ini juga merupakan upaya Pemda memajukan ekonomi masyarakat setempat khususnya para petani. "Nanti ini dikelola masyarakat dan dipantau oleh kami," tutup Rudy.

Talangseng sendiri merupakan saluran irigasi yang dibangun Belanda dahulu kala. Talangseng membentang luas memisahkan Kecamatan Garut Kota dan Kecamatan Cilawu. Pemda berencana menyulap saluran irigasi Talangseng menjadi tempat wisata alternatif unggulan. Saluran irigasi Talangseng punya beragam daya tarik bagi wisatawan.

Pemandangan indah khas pedesaan yang dikelilingi hijaunya sawah jadi nilai plus calon tempat wisata alam alternatif ini. Aliran air jernih yang tak terlalu deras di sana cocok dijadikan tempat bermain. Aksesnya dari pusat kota pun hanya sekitar 10 menit

Saluran irigasi Talangseng sendiri merupakan sumber utama pengairan bagi sawah petani di kawasan Cilawu dan Garut Kota. Selain berfungsi mengairi sawah, talangseng kerap dijadikan tempat bermain oleh bocah-bocah setempat.

Sumber :
https://m.detik.com/travel/domestic-destination/d-5082422/main-air-sambil-nikmati-pemandangan-sawah-di-talang
Related Posts

0 Response to "Destinasi Wisata Air Irigasi Talangseng Margawati Diresmikan Bupati Garut"

Post a Comment

iklan Google